Kapan kah kau menjadi terang
Menepiskan segala kegelapan
Merubah rasa gundah menjadi tenang
Memberi kedamaian dalam kehidupan.
Saat malam hari tlah datang
Rasa sunyi kian mencekam
Hati yang sepi tak terpandang
Hanya kepedihan yang terpendam.
Mungkin kah ini sebuah hukuman
Saat di dalam kesunyian malam
Habiskan waktu tanpa senyuman
Sebuah kenangan tak pernah terbenam.
Akan kan semua kan terus diam
Tak ada satu pun jawaban
Malam kan tetap menjadi malam
Kehampaan dan kekosongan menjadi kepastian..
No comments:
Post a Comment